Amanat Mendagri, Hari Otda Momentum Menguatkan Daerah, Merawat Sinergi, Menuju Indonesia Emas 2045

Amanat Mendagri, Hari Otda Momentum Menguatkan Daerah, Merawat Sinergi, Menuju Indonesia Emas 2045

SOFIFI,- Pemerintah Provinsi Maluku Utara menggelar apel dalam rangka memperingati Hari Otonomi Daerah (Otda) XXIX, di Halaman Kantor Gubernur Maluku Utara, Senin (28/4). Adapun tema Hari Otonomi Daerah XXIX tahun ini adalah ‘Sinergi Pusat dan Daerah Membangun Nusantara Menuju Indonesia Emas 2045’.

Apel gabungan di ikuti oleh seluruh ASN Lingkup Pemerintah Provinsi Maluku Utara, dengan komandan apel oleh Biro Pemerintahan.

Mewakili Gubernur Maluku Utara, Sherly Tjoanda Laos, Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Kadri La Etje saat apel tersebut membacakan amanat Menteri Dalam Negeri. 

Beberapa hal yang disampaikan dalam amanat Menteri Dalam Negeri tersebut adalah semangat kolaborasi serta partisipasi aktif dari berbagai pihak menjadi pilar utama dalam memperkuat tata kelola pemerintahan daerah yang responsif, transparan dan akuntabel.

“Saya mengajak seluruh komponen bangsa, khususnya jajaran pemerintah daerah di seluruh Indonesia, untuk terus memperkuat komitmen dalam membangun tata kelola pemerintahan yang baik, inovatif dan berorientasi pada pelayanan publik,” ungkapnya.

Mendagri pun mengajak untuk menjadikan otonomi daerah sebagai sarana untuk mempercepat pemerataan pembangunan, memperkuat integrasi nasional, serta meningkatkan daya saing daerah yang pada akhirnya akan berkontribusi terhadap kemajuan bangsa secara keseluruhan.

Adapun beberapa hal strategis yang perlu menjadi perhatian utama seluruh pihak, baik pusat maupun di daerah, yaitu mengharmoniskan gerak langkah pada tataran implementasi diantaranya ; swasembada pangan, swasembada energi, pengelolaan sumberdaya air dan mewujudkan pemerintah yang transparan. Kemudian mengembangkan kewirausahaan, peningkatan kualitas dari akses pendidikan, pelayanan kesehatan yang merata dan reformasi birokrasi dan penegakan hukum.

“Tantangan dinamika dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan kedepan tidaklah mudah, namun dengan kerja sama dan sinergi antara pusat dan daerah, maka saya yakin kita bisa menghadapinya,” ujar Mendagri. (AdpimMalut25)

©MalutProv

Berita Terkait

Artikel Terpopuler

21 Mar-2025
Pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Halmahera Utara

10.00 WIT - .

21 Mar-2025
Rapat High Level Meeting (HLM) BI

14.00 WIT - .

21 Mar-2025
Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Bank Maluku Malut

15.00 WIT - .

Ruang Multimedia