62 Orang Kontingen Malut Mengikuti PON XXI Tahun 2024

62 Orang Kontingen Malut Mengikuti PON XXI Tahun 2024

SOFIFI _ Penjabat (Pj) Gubernur Maluku Utara, Drs. Samsuddin A. Kadir, M.Si secara resmi melepas 62 orang peserta kontingen Maluku Utara untuk mengikuti ajang kompetisi Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI di Aceh dan Sumatera Utara tahun 2024.   

Samsuddin A Kadir mengatakan, PON merupakan ajang bergengsi yang menjadi panggung bagi para atlet untuk menunjukkan prestasi terbaik mereka di tingkat nasional.   

”Oleh karena itu, keberangkatan para atlet, pelatih, dan ofisial, bukan hanya untuk mewakili diri sendiri, tetapi juga membawa nama besar provinsi Maluku Utara, "ujar Samsuddin A. Kadir, pada acara pelepasan yang berlangsung di hotel Jati Ternate kemarin, Senin (2/09/2024). 

Menurut Samsuddin, meskipun persaingan dalam dunia olahraga semakin ketat  dengan kemampuan dan pengalaman yang dimiliki para atlet, kita tetap harus siap beradaptasi dan berkompetisi dengan semangat dan disiplin yang tinggi untuk meraih kemenangan.   

"Banyak atlet dari berbagai provinsi yang memiliki kemampuan dan pengalaman yang tidak kalah hebat dengan kita di Malut. Disinilah kerja keras, disiplin dan semangat juang tinggi menjadi kunci untuk meraih kemenangan, "katanya.  

Ia percaya bahwa merek semua yang terpilih untuk mewakili Maluku Utara pasti telah berlatih dengan sungguh-sungguh dan penuh dedikasi untuk mencapai hasil terbaik di PON ini.  

"Kalian adalah duta-duta olahraga yang membawa pesan perdamaian dan persahabatan dari Provinsi Maluku Utara kepada bangsa Indonesia," tegas Samsuddin.  

Ia juga berharap para atlet perwakilan Malut dapat meraih kemenangan dan mengharumkan nama baik Maluku Utara, maka kita (masyarakat Malut) harus merasa bangga dengan capaian prestasi atlet saat ini, karena dilihat dari segi jumlah penduduk yang sedikit, fasilitas dan anggaran juga terbatas, tetapi banyak atlet Malut yang berkiprah di tingkat nasional, contohnya di sepak bola (PSSI). Ini suatu hal luar biasa yang patut kita sukuri dan banggakan.  

"Kita semua tentunya menaruh harapan besar kepada para atlet PON ini, untuk bisa meraih medali emas dan mengharumkan nama Malut di kanca nasional," pintanya.  

Selain kepada para atlet Samsuddin juga berharap peran KONI provinsi Maluku Utara dapat berkontribusi dalam memajukan dan meningkatkan potensi serta prestasi keolahragaan di Malut dan melahirkan atlet yang berprestasi baik secara Naisional maupun Internasional.  

”Saya berharap, dengan adanya peranan kuat pengurus KONI provinsi Maluku Utara akan mampu mencetak atlet-atlet berbakat yang ada di Maluku Utara dan semakin memberikan semangat untuk prestasi yang lebih baik lagi”, Harapnya.  

Sementara itu, Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Malut, Djasman Abubakar, mengatakan bahwa terdapat 14 Cabang Olahraga (Cabor) yang lolos dengan jumlah 30 atlet pada saat Pra kualifikasi tahun 2023, meskipun dengan keterbatasan anggaran yang dimiliki, namun dengan komitmen yang tinggi maka menjadi sebuah keharusan untuk tetap mempersiapkan atlet agar dapat berlaga di PON XXI ini.  

"Kami memiliki keyakinan, serta dorongan spirit dan semangat, sampai saat ini kita masih tetap eksis dan dapat mempersiapkan para atlet untuk berlaga di PON. Saya ucapkan terima kasih kepada seluruh pimpinan Cabor yang telah membantu KONI dalam mempersiapkan atlet-atletnya," ungkapnya.  

Ucapan terima kasih dan apresiasi juga disampaikan Djasmin kepada Pj. Gubernur Malut karena telah memberikan dorongan serta bantuan anggaran untuk keberangkatan kontingen PON ke Aceh dan Sumut, maka meraih medali emas dan mengharumkan nama Malut menjadi target untuk dicapai dalam PON ini.

“Di PON ini, kami menargetkan akan merih medali emas dan mengharumkan nama Malut di ajang nasional, selain itu kami juga melaporkan kepada Pj. Gubernur, bahwa ada beberapa atlet di Cabor tertentu sedang mengikuti TC di tingkat internasional," tutupnya.  

Untuk diketahui, sebanayak 62 orang kontingen dari Malut yang terdiri dari 30 orang atlet dan 32 orang yang tergabung dalam ofisial serta pelatih. 30 orang atlet tersebut, terbagi dalam 14 Cabor yang dipertandingkan yakni, Atletik tinju; pencak silat; wushu; taikwondo; dayung; basket; bulutangkis; selam; menambak; balap motor; balap sepeda; sepatu roda dan petangqeu.  

Pada kegiatan pelepasandi tersebut di hadiri oleh Pj. Gubernur Malut, Anggota DPRD Provinsi Malut, Walikota Ternate, perwakilan unsur Forkopimda Malut, Kadispora Malut, Ketua KONI Malut dan Kabupaten/Kota, para pelatih dan ofisial serta para atlet dan tamu undangan lainnya. (M.s/J.s)

©MalutProv

Berita Terkait

Artikel Terpopuler

03 Oct-2022
Festival Literasi

10;00 - Aula Nuku Lantai 2 Kantor Gubernur Sofifi

03 Oct-2022
Pemeriksaan PDTT Atas Perencanaan Anggaran dan Belanja Modal TA 2021 dan 2022

10:00-selesai - Menyesuaikan dengan kondisi Pemerintah Provinsi Maluku Utara

06 Oct-2022
Deklarasi Dokumen Final RZWP-3-K Provinsi Maluku Utara Pasca Konsultasi Publik

13:30 - Selesai - Ruang Rapat Lantai IV Kantor Gubernur, Jln Raya Trans Halmahera Gosale Puncak No 1 Sofifi Maluku Uta

Ruang Multimedia